[LAB 4] [WINDOWS] Konfigurasi FSRM Windows Server 2012 : Quota Management - Bahrian Network

bahriannetwork.id

Post Top Ad

[LAB 4] [WINDOWS] Konfigurasi FSRM Windows Server 2012 : Quota Management

Share This
Assalamualaikum.Wrb.
Hallo kawan selamat datang di blog Netowrking Indonesia yaitu blog yang membahas tentang perkembangan dan informasi seputar IT di Indonesia dan di dunia.Pada postingan kali ini saya akan membahas materi Windows Server lebih jelasnya adalah cara konfigurasi FSRM Windows server 2012 : Quota Management.


Tapi FSRM itu apa sih?
FSRM adalah layanan yang ada pada windows server yang memungkinkan pengguna untuk mengelola serta mengklasifikasikan data yang disimpan pada server.Dan didalam FSRM ini terdapat beberapa fitur : Quota management,File management tesk,Screening dan Storage management report.

Tapi banyak orang menyamakan FSRM dengan  FTP,memangnya bener sama yah ?
Jelas berbeda sekali,fitur klasifikasi FTP hanya request filtering saja,berbeda dengan FSRM yang mempunyai cukup banyak fitur klasifikasi speperti yang di tulis tadi.Lagi pula fungsi utama FTP adalah sharing file ,sedangkan fungsi utama FSRM adalah memanage data file folder yang akan di share.Jadi FTP dan FSRM beda.

Software yan g dibutuhkan :

1.Virtualbox

Hasil gambar untuk virtualbox

Berikut adalah konfigurasinya :

1.Pertama pastikan kalian sudah install windows server di virtual box kalian yah > jika sudah kalian jalankan mesin windows servernya > kita klik tab tools >klik pilih "file Server Resource Manager".



2.Kita klik "Quota management" > kita pilih "Quota templates" > kita bisa menggunakan template yang sudah ada tetapi karena di postingan ini kita akan buat baru > klik "Create quota template "yang berada di pojok kanan atas.



3.Pada tahap tab konfigurasi Quota templates > kita akan isikan nama templatenya sesuai keinginan kalian yah > kita isikan pada bagian limit bebas sesuai keinginan kalian,disini saya hanya membatasi 5 mb saja dalam penyimpanannya.

Sedikit penjelasan : Pada pilihan Hard Quota yang berarti pengguna tidak bisa menyimpan file setelah batasan quota tercapai dan pasti akan diberi notif peringatan > untuk pilihan Soft Quota yang berarti notif akan diberikan jika kita telah melampaui batasan quota yang sudah ditentukan.



4.Ini adalah tampilan Template yang sudah di buat tadi.



5.Kemudian kita akan masuk ke tab quota > pilih "Create quota" untuk membuat quota.



6.Pada tahap tab quota path kita akan tentukan folder mana yang ingin kita batasi limitnya dengan cara klik browse dan pilih foldernya > pada bagian derive properties from this quota template kita akan tentukan nama tempalte yang sudah di buat sebelumnya.



7.Dan template quota pun sudah ada/terbentuk.



Tahap Verifikasi

Nah pada tahap inilah yang mana konfigurasi kalian di uji apakah berhasil atau tidak.

1.Disini saya akan coba memindahkan file yang telah melampaui batas quota kedalam folder yang telah di tentukan > dan hasilnya akan muncul notif peringatan bahwa file yang saya masukan melampaui batasan quota yang telah ditentukan.Dan berarti konfigurasi kalian telah berhasil.



Untuk FSRM : Quota management ini telah berhasil.

Kemudian bagaimana yah sharing folder  hasil konfigurasi FSRM tadi ?
Pastikan client yang ingin kita share folder telah menyamakan ip dengan ip server windows ini.

Berikut adalah konfigurasinya :

1.Kita masuk ke menu folder > klik kanan pada folder yang akan kita share > pilih properties.



2.Akan muncul tab properties > klik pada sharing > pilih Advance sharing.



3.Pada tab Advance sharing jangan lupa yah pastikan kita sudah ceklis "share this folder > tambahkan folder yang akan dishare > klik permission untuk kita atur user mana saja yang diperbolehkan masuka kedalam folder tersebut.



4.Pada tab "permission" > pastikan kita centang pada full contol agar kita bisa mengontrol file yang kita sharing > klik add untuk tambahkan user yang diizinkan.



5.Pada tab user account > klik Advance.



6.Kita klik find now > kita pilih user mana yang diperbolehkan masuk yah.



7.Jika sudah kita klik ok.



8.Oke kita kana coba pada clientnya > ketikan \\10.0.2.15(isikan ip address server) > klik enter > jika muncul folder yang disharing sebelumnya berarti konfigurasi nya telah berhasil.



Cukup gampang kan hehe,bila ada kesalahan dalam step/langkah dan bila ada yang ingin ditanyakan kalian bisa coment di kolom komentar dibawah yah.Pastikan ilmu kalian bermanfaat,Wassalamualaikum.Wrb.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages

Night Mode