[LAB 4] [WINDOWS] Konfigurasi FSRM Windows Server 2012 : Storage Report Management - Bahrian Network

bahriannetwork.id

Post Top Ad

[LAB 4] [WINDOWS] Konfigurasi FSRM Windows Server 2012 : Storage Report Management

Share This
Assalamualaikum.Wrb.
Hallo kawan selamat datang di blog Networking Indonesia yaitu blog yang membahas tentang perkembangan dan informasi seputar IT di Indonesia dan di dunia.Pada postingan ini saya akan membahas materi windows server lebih rincinya adalah konfigurasi FSRM : Storage report management.

Eh tapi fitur FSRM : Storage Report management itu apa sih ?
Storage Report Management merupakan fitur FSRM yang digunakan untuk mengumpulkan dan mencatat data laporan.Biasanya laporan yang di catat itu meliputi Duplicate file,File screening,Large file,Quota usage dll.

Software yang digunakan :

1.Virtualbox.

Hasil gambar untuk virtualbox

Berikut adalah konfigurasinya :

1.Pertama pastikan kalian sudah buat mesin windows server 2012 yah di virtual box kalian > jika sudah jalankan mesin windows servernya > Pada server manager kita klik tools > pilih file server resource manager.



2.Pada menu resource manager klik kanan pada "storage reports..." > pilih "Generate Reports Now" untuk memulai konfigurasi laporan.



3.Pada bagian report data kalian bisa pilih data laporan apa saja yang nantinya akan di catat.Kalau saya pilih laporan mengenai file yang paling sering di akses serta file yang terakhir di akses.

Kemudian pada bagian reports format kalian bisa memilih format laporan yang akan di simpan nantinya,disini saya akan memilih format html.



4.Pada tahap tab scope > klik add untuk tambahkan folder yang akan di buat nantinya > klik ok.



5.Selanjutnya,akan muncul tab "generate storage reports" > saya memilih "wait for reports to be.." karena untuk menunggu ditampilkannya laporan > klik ok.



6.Dan kita verifikasi apakah file laporannya sudah ada atau blm,kita bisa ke folder yang tadi telah kita tentukan sebelumnya.Dan di sini saya buka laporan saya.



7.Nahh seperti inilah laporannya karena saya blm akses apapun jadi masih terlihat kosong tapi kalo kalian sudah mengakses maka akan terdata di laporan ini.



Sudah selesai,gampang sekali kan hehe,bila ada kekurangan atau ada step by step yang salah kalian bisa coment di bawah atau jika ingin bertanya bisa coment di bawah,sekian terima kasih.Wassalamualaikum.Wrb.

No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Pages

Night Mode